Senin, 06 Agustus 2007

Mesin Industri Bandeng Presto + Sterilisasi

Bandeng adalah ikan yang sangat digemari masyarakat Indonesia. Rasanya yang khas serta harganya yang murah membuat ikan ini banyak dilirik untuk dikonsumsi. Namun, disamping rasa yang enak, bandeng memiliki duri yang cukup banyak.

Saat ini bandeng disajikan dengan berbagai macam cara, mulai digoreng biasa, diasap hingga dimasak menggunakan panci presto hingga duri-duri yang bertebaran di tubuh bandeng hancur seketika. Bisnis bandeng presto ini cukup digemari dan membawa peluang yang cukup besar. Kenapa? Karena panci presto untuk keperluan rumah tangga masih sangat mahal. Apa gunanya punya panci presto kalau hanya dipakai seminggu sekali. Banyak keluarga masih berpikir dua kali untuk membeli panci presto

mesin_bandeng_presto1.jpgDari sini muncullah ide, untuk memasakkan bandeng presto bagi keluarga. Layanan ini meliputi proses penghancuran tulang bandeng dengan panci presto hingga melengkapinya dengan bumbu dan lalapan. Walhasil, bisnis inipun maju pesat. Sekarang ibu-ibu tak perlu repot membeli panci presto tapi tetap bisa menikmati bandeng presto dengan harga yang terjangkau. Dengan mesin Bandeng Presto yang sangat canggih, anda bisa memulai usaha penjualan bandeng presto.

Mesin ini terdiri dari :
- 1 unit mesin proses presto
- 1 unit kompresor
- 1 unit pompa yang berfungsi sebagai sistem rangkaian sterilisasi

Informasi selengkapnya tentang mesin bandeng presto ini dapat anda lihat di http://www.anekamesin.com/
 
CarolzCreationz | Tim Mertes